Di tahun terakhir gw di Pulau Sumba ini mulai banyak bermunculan tempat makan baru, terutama di kota tetangga, yakni Waikbubak. Satu lagi cafe baru di Waikabubak. FA Cafe namanya. Lokasinya sangat mudah ditemukan, terutama saat malam hari. Bola-bola lampu kuning tampak mentereng di sisi kiri jalan besar saat baru masuk kota Waikabubak. Sepertinya cafe ini pun baru buka di sore hari.
Seperti layaknya cafe-cafe lain, FA Cafe ini juga punya interior yang lucu. Sebagian meja posisinya lebih luar, dekat jalan raya dan tidak beratapkan apa-apa. Sebagian lagi posisinya semi indoor, dengan langit-langit bangunan berhiaskan bola lampu kuning. Di pojokan ada peralatan band seperti gitar dan speakernya kalau-kalau ada live music. Di pojok satunya lagi ada meja kasir dengan peralatan membuat minuman. Waktu hujan besar mungkin agak sedikit becek yah, bagian outdoor sudah pasti gak bisa di dudukin karena basah semua dan bagian dalam sepertinya juga tetap kena. Mungkin baiknya dibuatkan tirai plastik transparan untuk jaga-jaga kalau hujan besar.
"I hope someday, we'll sit down together and laugh with each other about these days, these days" - Rudimental