Friday, May 27, 2016

PTT di Sumba Barat Daya

Kali pertama menginjak tanah sumba, wow! PANAS. Saya dan Fabian akan PTT satu tahun di tempat ini. Kata teman-teman sih orang-orangnya tidak seramah penduduk di tanah Flores. Belum lagi di tempat ini terkadang masih banyak rusuh dan "rusuh". Kami datang mau kerja, mau bantu melayani masyarakat sini. Mudah-mudahan aman sampai selesai 1 tahun masa tugas kami. Gw juga berharap gw bisa jalan-jalan melihat sumba yang katanya wuah sekali pemandangannya. Apalagi setelah dipopulerkan oleh banyak acara jalan-jalan di tv maupun media sosial. Selagi muda, sehat, ingin sekali menjelajahi banyak tempat terutama negara saya sendiri, Indonesia. 

Yah, bila setiap keinginan belum tentu bisa terkabulkan, demikian dengan ketakutan, belum tentu terjadi. Sejauh ini saya cukup senang di sini karena dapat makanan 3 kali sehari, dapat rumah tinggal yang sederhana tapi tergolong mewah kalau di daerah. Bagaimana tidak, saya sudah disediakan kamar beserta televisi dan perabot lengkap lainnya seperti kulkas, dispenser, jemuran baju, setrika dan mejanya, kipas angin, cukup sekali buat saya tinggal. Belum lagi rumah Fabian dekat persis di seberang hehe. Hidup dinikmatin aja lah, disyukuri semuanya. Selamat malam semua, besok-besok saya post dengan gambar2 ya. Apalagi sekarang sudah pakai paket 10 GB, wuhuuu! 

0 comments :

Post a Comment